BANDAR LAMPUNG – Kabupaten Pringsewu meraih penghargaan ke- II (dua) dalam transaksi dengan nilai terbesar belanja melalui Sistem Katalog Elektronik Lokal se-Lampung tahun 2022.
Piagam penghargaan sebagai peraih peringkat II (dua) dalam transaksi dengan nilai terbesar belanja melalui Sistem Katalog Elektronik Lokal se-Lampung tahun 2022, diserahkan langsung oleh Gubernur Lampung yang diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Senen Mustakim kepada Penjabat Bupati Pringsewu, Adi Erlasyah, SE.,MM, di Hotel Horison Bandar Lampung, Rabu (16/11/2022).
Dalam acara tersebut, Penjabat Bupati Pringsewu di dampingi oleh Asisten Bidaang Administrasi Umum, Hasan Basri, SE.,MM, Kepala Dinas Kominfo, Hendrid, SE.,MM, serta Kabag PBJ. Setdakab pringsewu, Handri Yusuf, ST.
Melalui sambutan Gubernur Senen Mustakim menyampaikan, apresiasi dan menyambut baik sebagai upaya meningkatkan mutu proses barang dan jasa se-Lampung untuk tahun 2023 yang juga menggerakan roda perekonomian masyarakat dan UMKM untuk pemulihan ekonomi akibat dampak Covid-19. (*Ari)