Infolampungnews.com, KALIANDA – Pelaksanaan Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) di Kabupaten Lampung Selatan yang akan dilaksanakan pada bulan Desember 2020.
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Petir Lampung Selatan, siap mendukung suksesnya Pilkada aman, damai, dan sejuk, meski dalam masa pendemi Covid-19.
Ketua DPD Petir Lamsel, Edi Bayu Batra mengatakan, Ormas Petir Lamsel telah diundang Sat Intelkam Polres Lamsel membahas pelaksanaan Pilkada di Lamsel.
“Dalam menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pilkada. Kami sangat mendukung agar tercipta Pilkada damai dan aman di Lamsel,” kata Edi Bayu Batra, Senin (28/7/2020).
Hal sama dikatakan Penasehat DPD Petir Lamsel, Jumali. Pilkada damai menjadi harapan masyarakat di Lamsel. Masyarakat diharapkan jangan mudah terprovokasi dan akhirnya terjadi hal yang tidak diinginkan.
“Selaku Ormas yang ada di Lamsel, kita siap membantu pemerintah dan penyelenggara Pemilukada dalam mensukseskan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Lamsel,” ujar Jumali.
Sementara itu Kasat Intelkam Polres Lamsel, Iptu Andy Yunara berharap kepada semua Ormas di Lamsel untuk bersinergi dalam Pilkada 2020.
“Kita semua harus menjaja keamanan dan kenyamanan mulai dari awal hingga akhir pelaksanaan Pilkada di Lamsel. Makanya kita sangat berterimakasih dengan dukungan Ormas-Ormas di Lamsel,” ujar Andi Yunara (Dhika)